Varian Rasa Brownte kendari, Review dan Harga

Varian Rasa Brownte kendari, Review dan Harga
Rasa nikmat dari Kacang Mente yang khas Sulawesi Tenggara yang mana tak ditemui pada Kacang Mente dari daerah mana pun, membuat salah satu dari artis ibu kota, Arie Untung bersama dengan sang istri Fenita Arie menjajal bisnis kue brownies dengan bahan baku utama menggunakan Kacang Mente khas Sultra tersebut.
Kacang Mente dari Sulawesi Tenggara ini memang terkenal memiliki rasa yang sangat berbeda, dan tidak ada sama nya dengan Kacang Mente di daerah-daerah lain di Indonesia. Kacang Mente tersebut memang lebih nikmat dan lebih gurih.
Selain itu, jenis-jenis kue yang menjadi khas Kendari ternyata memang belum begitu banyak, sehingga tertarik untuk memasarkan Brownte tersebut agar dijadikan salah satu pilihan oleh-oleh kue kekinian bagi orang-orang yang berkunjung ke Kota Kendari.
Brownte Kendari
Apa sih Brownte Kendari itu? Brownte ini adalah brownies yang bahan baku utamanya berupa Kacang Mente Khas Kendari. Kue ini berbentuk dua lapis brownies yang dimodifikasi layaknya bolu, yang pada bagian tengahnya diberi filling berbagai rasa, lalu kemudian di bangain atas nya diberi topping crumble Kacang Mente.
Brownte Kendari ini bisa didapatkan di Bandara Halu Oleo Kendari dan di House of Brownte di jalan Syech Yusuf no.11 atau samping hotel Athaya Kendari. Di bandara Halu Oleo kendari anda bisa mendapatkan 4 varian rasa Brownte. Namun, jika mengunjungi House of Brownte, anda bisa mendapati banyak variann kue seperti brownte, roti manis, roti kasur, kue gulung dll.

Di House of Brownte, anda akan mendapatkan spot Foto yang bisa memfasilitasi anda foto 3D. background Photobooth Brownte ini sangat bagus dan benar-benar bisa 3D.
Varian Rasa Brownte Kendari dan Harga Brownte Kendari

Brownte Kendari bisa digolongkan menjadi 2 varian Besar, yaitu Brownte dan Kue Lainnya. Untuk Brownte sendiri terdapat 4 varian rasa yaitu vanilla Cheese, Chocolate, Greentea dan Red Velvet. Sedangkan untuk Kue Lainnya yaitu Roti Kasur, Brownte Bolu, Bolu Gulung Bolu Tuban Cokelat, Brownte Birthday Cake, Cup Cakes, Mable Zebra, dan Roti Manis.
Brownte Vanilla Cheese

Kue ini dominan di rasa vanilla dan keju. Filiingnya enak serta Topping crumble kacang Mente nya sangat enak. Sensasi rasa Manis, gurih, dan legit berpadu menjadi satu. Untuk bisa menikmati Brownte vanilla Cheese cukup seharga 75.000 untuk ukuran Large sedangkan 55.000 untuk ukuran small.
Brownte Chocolate

Perpaduan Cokelat dan Kacang Mente nya sangat pas. Sensasi dalam Brownte Chocolate ini rasa manis, gurih, lembut dan lumer. Untuk bisa menikmati Brownte Chocolate cukup seharga 75.000 untuk ukuran Large sedangkan 55.000 untuk ukuran small.
Brownte Red Velvet

Kue ini berwarna merah sesuai namanya Brownte Red Velvet. Ditambah Crumble Kacang Mente dan Parutan Keju membuat varian Brownte Red Velvet manis, gurih, lembut dan enak. Untuk bisa menikmati Brownte Red Velvet cukup seharga 75.000 untuk ukuran Large sedangkan 55.000 untuk ukuran small.
Brownte Greentea

Buat para matcha lovers, varian satu ini sangatlah pas. Perpaduan Greentea dan Kacang mentenya sangat sempurna. Manis, gurih dan lembut. Untuk bisa menikmati Brownte Greentea cukup seharga 75.000 untuk ukuran Large sedangkan 55.000 untuk ukuran small.
Brownte Tuban Cokelat

Salah satu varian kue lainnya di House of Brownte. Untuk bisa menikmati varian ini cukup seharga 70.000.
Brownte Bolu
Salah satu varian kue lainnya di House of Brownte. Untuk bisa menikmati varian ini cukup seharga 90.000 tanpa topping dan 95.000 dengan topping.
Brownte Roti Gulung / Bolu Gulung


Salah satu varian kue lainnya di House of Brownte. Untuk bisa menikmati varian ini cukup seharga 90.000 tanpa topping dan 95.000 dengan topping. Gambar yg atas adalah dengan topping, gambar di bawah tanpa topping.
Brownte Roti Kasur

Salah satu varian kue lainnya di House of Brownte. Ada 9 rasa lho.
Brownte Roti Manis


Roti Manis ini Harga nya 10.000 - 12.000.
Brownte mable Zebra
Roti Mable zebra yang sangat lembut dan enak.
Brownte Cup Cakes

Cup Cakes juga tersedia di House of Brownte lho.
Brownte Birthday Cake

Tersedia juga Kue Ulang tahun atau kue ucapan sesuai request anda di House of Brownte.
GigiEat Cake
media website Gigi Eat Cake, Oleh-oleh Kekinian dari Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.